GAMBARAN ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN ISOLAS SOSIAL DENGAN IMPLEMENTASI TERAPI KOGNITIF BERPIKIR POSITIF DIPANTI REHABILITASI BUMI KAHEMAN TAHUN 2022

Record Detail

Text

GAMBARAN ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN ISOLAS SOSIAL DENGAN IMPLEMENTASI TERAPI KOGNITIF BERPIKIR POSITIF DIPANTI REHABILITASI BUMI KAHEMAN TAHUN 2022

XML

Perubahan status kesehatan sangat berpengaruh terhadap psiko-sosial manusia, yang diakibatkan oleh banyak faktor yang mempengaruhi kesehatan fisik dan kesehatan mentalnya. Dengan orang yang memiliki koping tidak efektif dapat mengakibatkan gangguan jiwa salah satunya isolasi social. Penulisan karya tulis ilmiah ini bertujuan untuk membahas asuhan keperawatan dengan melakukan terapi kognitif yang berguna untuk mengurangi pikiran otomatis negative yang muncul pada diri sendiri dan orang lain. Penulisan ini menggunakan metode kasus deksriftif dengan wawancara dan observasi pada klien isolasi sosial yang dirawat di Panti Rehabilitasi Bumi kaheman Soreang. Penulis melakukan tindakan selama 4 hari dengan pemberian terapi kognitif berpikir positif pada klien isolasi sosial yang terbagi menjadi tiga sesi, satu sesi dilkukan selama 15 menit, dukungan keluarga sebagai peran penting dalam keberhasilan penyembuhan sebagai motivasi dan support system pada klien. Hasil penelitian ini adalah terjadinya peningkatan kemampuan berinteraksi dan berpikir positif terutama kepada keluarga dan orang lain setelah diberikan terapi kognitif berpikir positif. Berdasarkan hasil penelitian pada klien isolasi sosial menunjukan bahwa terapi kognitif berpikir positif menurunkan tanda dan gejala pada klien isolasi sosial. Diharapkan terapi kognitif berpikir positif ini dapat digunakan sebagai salah satu terapi dalam memberikan asuhan keperawatan pada pasien dengan isolasi sosial baik di rumah sakit atau di rumah sert sebagai pembanding bagi peneliti lain untuk penerapan terapi kognitif berpikir positif.

Kata kunci : Isolasi sosial, terapi kognitif berpikir positif


Detail Information

Item Type
Thesis
Penulis
Resi Rosnia - Personal Name
Student ID
19.034
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edition
Published
Departement
JIWA
Contributor
Language
Indonesia
Publisher STIKES RS DUSTIRA : Cimahi.,
Edition
Published
Subject(s)
No Panggil
616.89 RES g
Copyright
Doi

File Attachment

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail