TEKNIK BALLON BLOWING PADA PASIEN PENYAKIT PARU OBSTRUKSI KRONIK YANG MENGALAMI GANGGUAN PERTUKARAN GAS DI BALAI BESAR KESEHATAN PARU MASYARAKAT BANDUNG TAHUN 2022

Record Detail

CD-ROM

TEKNIK BALLON BLOWING PADA PASIEN PENYAKIT PARU OBSTRUKSI KRONIK YANG MENGALAMI GANGGUAN PERTUKARAN GAS DI BALAI BESAR KESEHATAN PARU MASYARAKAT BANDUNG TAHUN 2022

XML

Penyakit Paru Obstruktif Kronik (PPOK) adalah penyakit yang mengganggu system pernafasan yang ditandai dengan gejala pernafasan persistem dan keterbatasan aliran udara yang abnormal disebabkan oleh kelainan jalan nafas dan juga disebabkan oleh campuran udara kecil (misalnya Bronchiolitis obstruktif) dan kerusakan parenkim (emfisema) biasanya mengalami tanda dan gejala gangguan pertukaran gas. Studi kasus ini bertujuan untuk memberikan gambaran terkait asuhan keperawatan pada pasien penyakit paru obstruksi kronik (PPOK) yang mengalami gangguan pertukaran gas. Teknik ballon blowing ialah salah satu latihan relaksasi nafas dengan mengirup udara melalui hidung dan ekspirasi melalui mulut ke dalam balon. Teknik ballon blowing ini dapat menguatkan otot pernafasan, dan meningkatkan saturasi oksigen. Studi kasus ini menggunakan desain studi kasus deskriptif. Hasil pengkajian yang didapatkan yaitu keluhan sesak, pernapasan cuping hidung, penggunaan otot bantu napas, terdapat suara napas tambahan dan derajat sesak sedang diukur menggunakan spirometri. Masalah keperawatan yang muncul adalah gangguan pertukaran gas. Fokus intervensi dengan memberikan terapi teknik ballon blowing sebanyak 3 kali pertemuan dengan durasi 10-15 menit. Hasil studi kasus menunjukan adanya perubahan frekuensi napas dan peningkatan saturasi oksigen. Evaluasi sumatif yang dilakukan menunjukan adanya pencapaian target yang telah ditetapkan. Dapat disimpulkan bahwa teknik ballon blowing dapat mengatasi gangguan pertukaran gas yang didukung dengan kepatuhan pasien untuk latihan terapi dan hasil dari spirometri yang stabil. Saran bagi pasien agar tetap menerapkan teknik ballon blowing secara mandiri di rumah yang dilakukan 3 set latihan dengan 1 set 3 kali selama seminggu 3 kali dan durasinya selama 10-15 menit.

Kata kunci : Gangguan Pertukaran Gas, Penyakit paru obstruksi kroik, Teknik Ballon Blowing.


Detail Information

Item Type
Thesis
Penulis
Ayu Nurlita Dewi - Personal Name
Student ID
19.110
Dosen Pembimbing
Novi Malisa, M.Kep., Ners., M.Kep - - Dosen Pembimbing 1
Regina MP, S.Kp., MM.Kes., M.Kep - - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edition
Published
Departement
KMB
Contributor
Language
Indonesia
Publisher STIKES RS DUSTIRA : Cimahi.,
Edition
Published
Subject(s)
No Panggil
611.2 AYU t
Copyright
Doi

File Attachment

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail