PENERAPAN BRAIN GYM PADA ANAK USIA PRASEKOLAH DENGAN KECEMASAN SEDANG AKIBAT HOSPITALISASI DIRUANG MELATI RUMAH SAKIT DUSTIRA CIMAHI 24 – 25 MEI 2022

Record Detail

CD-ROM

PENERAPAN BRAIN GYM PADA ANAK USIA PRASEKOLAH DENGAN KECEMASAN SEDANG AKIBAT HOSPITALISASI DIRUANG MELATI RUMAH SAKIT DUSTIRA CIMAHI 24 – 25 MEI 2022

XML

Hospitalisasi menjadi masalah yang terus meningkat dari tahun 2019 dengan total 74,9% dari keseluruhan jumlah penduduk dari rentang usia 0-15 tahun. Hal tersebut mengakibatkan terjadinya peningkatan proses anak yang harus menjalani terapi di rumah sakit sehingga dapat mempengaruhi kondisi fisik dan psikologis anak. Anak-anak yang mengalami hospitalisasi menunjukkan berbagai perasaan, yaitu cemas, sedih, takut, dan rasa bersalah. Pasien yang mengalami hospitalisasi biasanya mengalami pengalaman traumatik dan cemas sehingga penulis melakukan tindakan brain gym. Tujuan dari tindakan brain gym salah satunya untuk merangsang perkembangan seluruh bagian otak secara sinergis sehingga dapat mempengalihkan emosi anak. Tindakan ini dilakukan dengan gerakan-gerakan sederhana seperti senam otak yang dapat dilakukan saat anak bekerja atau bermain. Studi kasus ini bertujuan untuk menghilangkan kecemasan pada anak akibat hospitalisasi yang dilakukan di ruamg Melati Rumah Sakit Dustira secara deskriptif dengan keluhan utama yang dirasakan yaitu ansietas. Instrumen pada studi kasus ini menggunakan anxiety face scale, sehingga penulis mengetahui tingkat kecemasan pada anak secara objektif. Masalah keperawatan yang muncul yaitu ansietas dengan fokus tindakan yang diberikan yaitu latih kegiatan pengalihan untuk mengurangi kecemasan dengan menggunakan brain gym selama 15 menit selama 2 hari. Hasil studi menunjukkan adanya perbaikan pada hari ke-2 setelah dilakukan tindakan brain gym dengan tercapainya target pencapaian indikator yang sudah ditetapkan pada kriteria hasil. Dapat disimpulkan bahwa tindakan brain gym dapat mengurangi dan menghilangkan rasa atau pengalaman yang tidak menyenangkan pada anak jika dilakukan sesuai prosedur yang sudah ditetapkan dan adanya dukungan dari orang tua pasien. Dengan harapan menjadi referensi dari tindakan keperawatan selanjutnya pada anak.

Kata Kunci : Asuhan Keperawatan, Brain gym, Deskriptif, Hospitalisasi, Kecemasan Sedang, Usia Prasekolah.


Detail Information

Item Type
Thesis
Penulis
Asep Jaenudin - Personal Name
Student ID
19.058
Dosen Pembimbing
Tunggul SAS, S.Kep., Ners., M.Kep - - Dosen Pembimbing 1
Siti Zulva, S.Kep., Ners., M.Kep - - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edition
Published
Departement
KEPERAWATAN ANAK
Contributor
Language
Indonesia
Publisher STIKES RS DUSTIRA : Cimahi.,
Edition
Published
Subject(s)
No Panggil
618.92 ASE p
Copyright
Doi

File Attachment

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail