PENERAPAN TERAPI BERMAIN MEWARNAI GAMBAR UNTUK MENURUNKAN KECEMASAN RINGAN HINGGA SEDANG PADA ANAK USIA PRASEKOLAH (3-6 Tahun) DENGAN PENYAKIT DEMAM BERDARAH DENGUE DI RUANG MELATI RUMAH SAKIT TK. II DUSTIRA TANGGAL 11-12 MEI 2023

Record Detail

CD-ROM

PENERAPAN TERAPI BERMAIN MEWARNAI GAMBAR UNTUK MENURUNKAN KECEMASAN RINGAN HINGGA SEDANG PADA ANAK USIA PRASEKOLAH (3-6 Tahun) DENGAN PENYAKIT DEMAM BERDARAH DENGUE DI RUANG MELATI RUMAH SAKIT TK. II DUSTIRA TANGGAL 11-12 MEI 2023

XML

Demam berdarah dengue merupakan penyakit tropis yang disebabkan oleh virus dengue. Pada hospitalisasi jangka pendek terutama pada anak usia prasekolah yang mengalami kecemasan dan ketakutan sehingga membuat anak melakukan penolakan terhadap tindakan perawatan dan pengobatan yang diberikan. Intervensi yang bisa diunakan yaitu penerapan terapi bermain untuk menurunkan kecemasan pada anak usia prasekolah. Tujuan penelitian ini mampu menerapkan asuhan keperawatan terapi mewarnai gambar untuk menurunkan tingkat kecemasan ringan hingga sedang. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan asuhan keperawatan dimulai dari pengkajian, intervensi, implementasi hingga evaluasi. Hasil penelitian dari tindakan terapi mewarnai terbukti efektif untuk menurunkan kecemasan diukur dengan Facial Anxiety Scale (FAS) didapatkan hasil hari pertama sebelum dilakukan tindakan skala 5 (kecemasan sedang), setelah dilakukan tindakan menurun menjadi skala 4 (kecemasan ringan). Pada hari kedua skala awal 4 (kecemasan ringan) menjadi skala 1 (tidak cemas) setelah dilakukan terapi mewarnai. Terapi bermain mewarnai gambar efektif dalam menurunkan kecemasan sehingga dapat diambil kesimpulan dari penelitian yang dilakukan melalui tindakan terapi mewarnai gambar untuk menurunkan kecemasan akibat hospitalisai terbukti efektif untuk menurunkan kecemasan dengan hasil sebelum dilakukan tindakan skala awal 5 (kecemasan sedang) dan setelah 2 kali pertemuan dilakukan tindakan kecemasan menurun menjadi skala 1 (tidak cemas) setelah dilakukan terapi mewarnai.

Kata kunci : Demam Berdarah Dangue, Hospitalisasi, Prasekolah, Kecemasan, Terapi Bermain.


Detail Information

Item Type
Karya Tulis Ilmiah
Penulis
Dini Rahayu - Personal Name
Student ID
20.060
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edition
Published
Departement
KEPERAWATAN ANAK
Contributor
Language
Indonesia
Publisher STIKES RS DUSTIRA : Cimahi.,
Edition
Published
Subject(s)
No Panggil
618.92 DIN p
Copyright
Doi

File Attachment

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail