PENERAPAN ART THERAPY (TERAPI MELUKIS) TERHADAP KECEMASAN SOSIAL PADA REMAJA DI SMA NEGERI 1 LEMBANG TANGGAL 02-06 MEI 2024

Record Detail

CD-ROM

PENERAPAN ART THERAPY (TERAPI MELUKIS) TERHADAP KECEMASAN SOSIAL PADA REMAJA DI SMA NEGERI 1 LEMBANG TANGGAL 02-06 MEI 2024

XML

Kecemasan merupakan respon yang normal ketika manusia diberikan sinyal akan adanya bahaya.. Kecemasan dapat menimbulkan respon fisiologis berupa peningkatan detak jantung, peningkatan frekuensi pernapasan, tekanan darah, insomnia, mual, muntah, kelelahan, telapak tanganberkeringat, dan tremor. Kecemasan terbagi menjadi beberapa macam, salah satunya social anxiety disorder (kecemasan social). Kecemasan sosial dapat diartikan sebagai keadaan seseorang takut pada suasana lingkungan sosial dan penilaian orang lain. Respon yang timbul diantaranya ketidak mampuan untuk berkonsentrasi, pelupa, tidak memperhatikan lingkungan, sulit berbaur dan menarik diri. Remaja merupakan manusia dengan rentang usia 11-21 tahun. Kasus kecemasan sosial rentan terjadi pada remaja fase menengah. Bila tidak segera ditangani dapat menganggu aktivitas sehari-hari, seperti merassa tegang sehingga tidak dapat bertingkah laku sewajarnya, kaku, perilaku menarik diri, menjadi pribadi yang penakut, tidak terbuka, dan tidak percaya diri. Terapi nonfarmakologis yang dapat digunakan salah satunya adalah art therapy (terapi melukis) untuk mengekspresikan dan mengontrol kecemasannya. Tujuan dari studi kasus ini ialah menggambarkan asuhan keperawatan pada klien kecemasan sosial dengan penerapan terapi melukis. Jenis studi kasus ini menggunakan metode deskriptif serta mengambil salah satu siswa dengan gangguan kecemasan sosial di SMA Negeri 1 Lembang. Penyelesaian masalah dari studi kasus melalui proses asuhan keperawatan dan dilakukan intervensi terapi melukis delama tiga hari dalam 60 menit disetiap pertemuan. Terdapat hasil yang signifikan pada terapi melukis dengan klien kecemasan sosial yaitu menurunnya tingkat kecemasan dari kecemasan sedang menjadi kecemasan ringan serta klien dapat mengekspresikan dan mengontrol kecemasannya. Art thepay (terapi melukis) ini dapat menjadi media klien untuk mengekspresikan dan mengontrol kecemasannya.
Kata Kunci : Kecemasan, Kecemasan Sosial, Remaja, Art Therapy


Detail Information

Item Type
Karya Tulis Ilmiah
Penulis
AINUN NURFADILLAH - Personal Name
Student ID
20.003
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edition
Published
Departement
D3 Keperawatan
Contributor
Language
Indonesia
Publisher : Cimahi.,
Edition
Published
Subject(s)
No Panggil
616 AIN p
Copyright
Sekolah TInggi Ilmu Kesehatan (STIKes) RS Dustira
Doi

File Attachment

LOADING LIST...



Information


RECORD DETAIL


Back To Previous  XML Detail